Jumat, 02 April 2010

Tips Mudah Memilih Kamera Digital Untuk Pemula

Jika saat ini Anda masih menggunakan kamera film, mungkin sudah saatnya Anda beralih ke kamera digital. Sayangnya, kadang membeli kamera digital dapat sama frustrasinya dengan mempelajari fitur-fitur penggunaannya. Dewasa ini, kamera digital ditawarkan dalam berbagai bentuk dan ukuran. Berikut ini adalah Tips mudah memilih kamera digital untuk pemula:

1. Kenalilah Diri Anda : Fotografer Jenis Apakah Anda? Langkah pertama dalam mencari kamera digital adalah mengevaluasi bagaimana Anda akan menggunakan kamera tersebut atau untuk kebutuhan apakah kamera digital Anda tersebut. Untuk jenis fotografi indoor, fotografi jurnalistik atau fotografi panorama?

2. Bagaimana Anda Menggunakan Kamera Digital Anda? Perlu Anda pahami bahwa kamera digital memungkinkan Anda untuk bereksplorasi lebih banyak dibandingkan hanya sekedar menampilkan foto pada Album foto Anda. Anda dapat memanipulasinya, memperbesar serta menampilkannya di dunia maya (internet). Hal ini dikarenakan wujudnya yang tidak lagi dalam bentuk klise film namun sudah berupa format file digital.

3. Berapakah Anggaran Anda? Kamera digital dapat ditemukan di semua kisaran harga, bergantung pada jenis, merk dan fiturnya. Sangat mudah untuk memilih, membeli dan membawanya pergi lebih dari apa yang Anda butuhkan. Untuk itu, lebih baik Anda tidak terburu-buru dalam membelinya, duduk dan evaluasilah serealsitis mungkin dengan kebutuhan Anda. Jangan terlalu ‘tinggi’ namun juga jangan terlalu ‘rendah’, setarakan kebutuhan dengan budget Anda.

4. Deskripsi kebutuhan. Gambarkanlah kamera yang paling sempurna bagi Anda, berdasarkan kebutuhan dan budget Anda. Sekarang Anda sudah memiliki gambaran nyata kamera yang benar-benar Anda butuhkan. Luangkan waktu sejenak untuk sekedar menuliskan ‘gambaran-gambaran’ tersebut kedalam sebuah daftar, termasuk kisaran harga, bentuk, berat, resolusi, tingkat control serta fitu-fitur khusu lain yang Anda butuhkan (night mode, multiple exposure, dsb).

5. Lakukan Peneletian. Ambil daftar Anda yang telah Anda buat diatas dan sesuaikanlah jenis kamera yang ditawarkan di pasaran. Anda bisa berselancar di Internet untuk melakukan komparasi model produk sejenis. Kunjungi pula situs web online dari toko elektronik, untuk melihat apa yang mereka jual. Lakukan perbandingan harga atau tanyakan pada teman-taman Anda yang sudah/pernah memiliki model kamera tersebut. Mintalah testimoni dari mereka tentang produk tersebut.

6. Pembelian. Dengan daftar yang telah Anda tulis tersebut serta model kamera digital yang kiranya dapat memenuhi kebutuhan Anda, kunjungilah beberapa toko kamera dan tanyakan sebanyak mungkin hal-hal yang tidak Anda mengerti, termasuk praktek di toko tersebut. Pastikan pula Anda membeli alat pengecas ulang baterai dari kamera Anda tersebut (rechargeable digital camera batteries). Dengan sebelumnya Anda telah melakukan langkah-demi-langkah diatas, diharapkan Anda dapat menemukan jenis kamera yang sesuai dengan kebutuhan Anda.


Dari Tipsanda.com

2 komentar:

  1. Bagaimana dengan saya sebagai pengusaha rental kamera, yang saya butuhkan adalah kamera yang awet dan mudah opersionalnya, tetapi kuallitasnya bagus, mohon sarannya.
    Oiya buat yang mau sewa kamera silahkan kunjungi website http://www.ceriamultimedia.com

    BalasHapus
  2. haduh ya susah gampang klo dah kyak gini..
    mending make kamera di hp aja dulu x yah..

    BalasHapus

terimakasih atas kunjungan anda di blog ini | add my facebook @nurdiansyahusm